KIPRAH ANAK BANGSA DI TEPIAN LAUT MEDITERANIA

KIPRAH ANAK BANGSA DI TEPIAN LAUT MEDITERANIA

Total Tayangan Halaman

Home

Senin, 02 Mei 2011

Our CAMP, Our “Sweet Home”

Kalau kita berbicara tentang East-West Motorway Algeria Project, terutama yang dikerjakan oleh WIKA, maka tidak akan lepas dari apa yang disebut COJAAL C2M (COJAAL CAMP 2 MILA), atau yang lebih populer dengan sebutan Camp 2.
Camp 2 adalah tempat dimana para anggota Tim WIKA bermukim, mulai dari Kantor, Tempat tinggal (baik management maupun para pekerja dan operator), Dapur, Kantin, Gudang, Precast Factory, Workshop Alat Berat, Material Stockyard, Rebar Fabrication, Batching Plant, Asphalt Mixing Plant, Equipment Parking Lot, Sport Facilities, Recreation Room semuanya menjadi satu terintegrasi di area seluas hampir 3 Ha ini.
Camp 2 sendiri selain diisi oleh Tim WIKA, juga oleh Tim COJAAL Camp 2 (sebagai pemiliknya tentunya) dan juga oleh Tim subkontraktor lain seperti Earth Work Team (Yamazaki Machinery Ltd), Pavement Team (WKK Ltd), dan juga Subkon local Aljazair seperti Euro-Japon Construction dimana kami hidup berdampingan dengan harmonis selama hampir 4 tahun ini.
Camp yang terkadang secara “joke” oleh teman-teman disebut sebagai “Camp Guantanamo” ini (karena dari luar terlihat mirip penjara), menyimpan berbagai historis perjalanan proyek EWMP Algeria terutama bagi WIKA karena di Camp inilah seluruh kegiatan dan pusat pengelolaan proyek ini oleh WIKA dilakukan. Bagi para teman-teman Tim Proyek WIKA Aljazair sendiri, baik yang saat ini masih aktif di proyek, maupun yang telah dipindahtugaskan ke proyek lain atau sudah kembali ke Indonesia, banyak kenangan baik suka maupun duka terukir menjadi sepenggal kisah yang mungkin cukup manis untuk dikenang dimasa yang akan datang, minimal sekedar untuk dibagi atau diceritakan kembali pada saat kita berkumpul bersama lagi.
Di Camp inilah, kami Tim Proyek WIKA Aljazair, berupaya agar selama kami di bekerja di Aljazair, Camp ini dapat menjadi “Sweet Home” pengganti rumah kami di Indonesia, untuk dapat hidup saling berbagi dengan yang lain, melepas kepenatan setelah lelah bekerja, pelepas stress atas beban kerja yang kami terima, dan sekedar obat rindu akan Tanah Air dan terutama, keluarga.
Semoga apa yang kami lakukan di Aljazair, menjadi Ibadah yang Barokah bagi kami semua, untuk Keluarga kami, WIKA dan bagi Negara Indonesia Tercinta, Aamiin
(MVJ/COMENG)

Camp 2 ( tampak atas )

Kantor Wika di Camp 2
Bagian Dalam Kantor Wika
Ruang Rekreasi

Ruang Fitness
Ruang Karaoke
Sasana Tinju

Lapangan Basket

Lapangan Sepakbola

Lapangan Tenis
Lapangan Voli
Mini Driving Range

Dapur

1 komentar: